Selamat datang di situs resmi Unit Kegiatan Mahasiswa Pasukan Anti Narkotika Politeknik Negeri Malang

Sabtu, 17 Desember 2011

Talk Show Peringatan Hari AIDS dengan Tema : "HIV LAWAN, ODHA KAWAN"

Selamat Pagi!!!

Tadi pagi (17 Desember 2011) sekitar pukul 08.30 WIB, UKM PASTI POLINEMA telah melaksanakan program kerja bidang 4 yaitu peringatan hari AIDS Sedunia. Kita mengangkat tema "HIV LAWAN, ODHA KAWAN" yang diikuti seluruh fungsionaris PASTI dan juga undangan dari UKM Sekber lainnya. Secara garis besar kita membahas tentang apa itu HIV/AIDS, bagaimana cara menyikapinya, dan bagaimana cara menanggulanginya. Acara ini dikemas dengan bentuk Talk Show.

Dalam acara ini, kita mengundang 4 narasumber dari elemen yang berbeda, yaitu :
HIV LAWAN, ODHA KAWAN
  1. Muhammad Muida adalah narasumber yang berbicara tentang bagaimana memandang HIV/AIDS dari segi agama, beliau adalah dosen jurusan Akuntansi
  2. Teguh Satriawan adalah seorang penyandang ODHA (Orang Dengan HIV/AIDS)
  3. Dr. Eko adalah psikiater sekaligus dokter dari RSJ di lawang yang menjelaskan HIV/AIDS secara dokteris (ilmu kedokteran), dan 
  4. Mas Yudi adalah perwakilan dari BNNK dan polres Malang

Prosesi acara diawali dengan pembukaan oleh MC, kemudian sambutan - sambutan dari Kapel (Desi) dan Ketum (A. Rudi). Setelah itu dilanjutkan dengan pertunjukan Teater oleh UKM Seni (Theatrisic).

Teater "Bahaya HIV/AIDS"
Setelah itu, 2 moderator mengambil alih kendali acara dan dimulailah penjabaran - penjabaran yang gamblang tentang HIV/AIDS dari 4 elemen yang berbeda. Uniknya disetiap penjelasan - penjelasan yang diberikan oleh narasumber sangat menarik dan interaktif (apalagi yang dari ODHAnya), terlihat dari peserta yang antusias mendengarkan hingga selesai.
Tanya - Jawab Talkshow oleh 4 Narasumber
Setelah semua narasumber menjelaskan, moderator langsung mempersilahkan peserta untuk bertanya, pertanyaan pertama dari fungsionaris PASTI 2011, dan dilanjutkan dengan pertanyaan dari peserta lainnya (kira2 7 pertanyaan). Pertanyaan - Pertanyaan yang diajukan sangatlah menarik dan narasumberpun menjawab pertanyaan dengan argumen yang berbeda - beda, namun pada intinya sama saja :)
Setelah sesi tanya-jawab selesai (sekitar jam 11.35), acara dikembalikan ke MC dan ditutup dengan bacaan doa. Salut buat Panitia dan Fungsionaris PASTI.

Gesank PASTI, PASTI Gesang . . . !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar